Apple Education
Integrasi Teknologi Apple Education dalam Ekosistem Belajar Mengajar di Fatih Bilingual School
Fatih Bilingual School saat ini dengan sekuat tenaga akan terus memberikan pelayanan terbaik dalam dunia pendidikan sang buah hati Anda, dan terus berupaya untuk menjadikan Fatih Bilingual School sebagai the Right Environment for Learning, yaitu Lingkungan yang Tepat untuk Menuntut Ilmu. Dengan berbagai dinamika yang terjadi beberapa waktu belakangan ini, sangat penting bagi kami mengiringi perjalanan Fatih Bilingual School agar tetap menguatkan kembali visi dan misi sekolah sehingga menjadi kebanggaan masyarakat kota Banda Aceh, Provinsi Aceh, hingga penduduk Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Dengan semangat untuk terus mengabdi dan berkontribusi, Fatih Bilingual School kini sedang melakukan revitalisasi untuk berbenah diri dan berupaya untuk terus meningkatkan pelayanan pendidikan yang positif bagi peserta didik melalui berbagai teknik belajar mengajar terkini yang berpusat pada murid dengan kualitas pelayanan dan pengajaran yang optimal, serta sarana dan prasarana yang memadai. Salah satu dari transformasi yang saat ini kami lakukan adalah dengan cara mengoptimalisasi penggunaan teknologi dalam proses belajar mengajar yang mengaplikasikan sistem Apple Education untuk siswa-siswi kami yang sedang menuntut ilmu pada jenjang SD Kelas 4, SMP Kelas 7, dan SMA Kelas 10. Peralihan ini kami lakukan setelah mendapatkan berbagai umpan balik dari berbagai pemangku kepentingan serta praktisi pendidikan yang telah mengevaluasi pengguaan Chromebook yang berlansung selama tiga tahun terakhir.
Mulai Tahun Pelajaran ini, para siswa-siswi SD Kelas 4, SMP Kelas 7, dan SMA Kelas 10 menggunakan alat pendukung iPad dalam kegiatan belajar mengajar sehari-hari di dalam kelas yang dipadu dengan berbagai kegiatan pembelajaran yang menarik dan interaktif sehingga para siswa juga mendapatkan pengalaman yang lebih efektif dan efisien dalam perjalanan pendidikan mereka. Kenapa harus iPad? Menurut sejumlah penelitian yang telah dilakukan, iPad merupakan salah satu alat yang sangat fleksibel, sehingga siswa mudah dan cepat menyesuaikan diri, hal ini nantinya akan memicu peran aktif siswa dengan berbagai macam cara baru untuk belajar. Semoga hal yang baru ini memberikan semangat yang bersinergi dengan meningkatnya kemampuan literasi dan numerasi para peserta didik.
Kami berharap sistem Apple Education menjadi pusat seluruh inovasi, bimbingan, dan komitmen untuk menunjang perubahan ke arah yang lebih positif dengan memanfaatkan perangkat Apple yang mampu mendukung dan bisa menginspirasi para penggunanya. Kami percaya bahwa setiap siswa memiliki tata cara tersendiri dalam proses pembelajarannya serta mampu mengekspresikan kreativitasnya. Teknologi dan sumber daya dari Apple sudah terbukti dapat mendukung semua guru dan juga seluruh siswa untuk mempelajari, menciptakan, dan menentukan keberhasilan mereka sendiri.
Setiap anak terlahir dengan potensi yang berbeda-beda salah satunya memiliki kreativitas dengan levelnya masing-masing, sehingga pendidik memiliki tugas penting untuk mengarahkan dan memotivasi siswa agar mau mengembangkan kreativitasnya. Kreativitas menjadikan siswa lebih baik dalam hal komunikasi dan penyelesaian masalah. Kreativitas mendorong siswa agar mampu bersaing dan bertahan di era globalisasi saat ini serta mampu mengikuti percepatan perubahan dunia dalam berbagai aspek kehidupan. Apple tak henti-hentinya membuat sumber daya belajar menjadi lebih efisien dalam hal ini. Tak hanya produk yang canggih Apple juga dapat diterapkan dengan dukungan kurikulum untuk menciptakan pengalaman belajar yang mengagumkan dan membuat setiap momennya terasa begitu berharga.
Untuk mengakhiri, kami menyadari bahwa Tahun Pelajaran yang baru ini tidak hanya meyambut kita semua dengan berbagai peluang, namun juga berbagai tantangan hingga rintangan yang meningkatkan kemampuan kita semua untuk beradaptasi serta berinovasi yang berkelanjutan dalam hal pelayanan pendidikan kepada para peserta didik kami. Di saat yang sama, tahun yang lalu telah memberikan kami pelajaran bahwa betapa istimewanya dukungan yang berkelanjutan dari Bapak/Ibu yang mengamanahkan buah hati tercintanya kepada Fatih Bilingual School dan telah mendorong kami untuk tetap bertahan serta tumbuh lebih kuat. Untuk itu, perkenankan kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang telah Bapak/Ibu berikan kepada Fatih Bilingual School. Tanpa kepercayaan dan dukungan itu, kami tidak akan mampu bertahan sejauh ini. Akhir kata, semoga di tahun pelajaran ini membawa kesehatan, kebaikan, kesuksesan, dan keberkahan bagi kita semua beserta keluarga. Aamiin.
Recent News
-
Pelajar Aceh Pertama Yang Raih Medali pada International Physics Olympiad (IPhO) 2023 di Jepang
20/07/2023 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SD FATIH BILINGUAL SCHOOL – 2023
08/06/2023 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SMP FATIH BILINGUAL SCHOOL – 2023
07/06/2023 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SMA FATIH BILINGUAL SCHOOL
05/05/2023 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SD FATIH BILINGUAL SCHOOL
16/06/2022 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SMP FATIH BILINGUAL SCHOOL
15/06/2022 -
DAFTAR PEMENANG FRICTION 2022
04/06/2022 -
DAFTAR FINALIS FRICTION 2022
23/05/2022 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SMA FATIH BILINGUAL SCHOOL
06/05/2022 -
Yayasan Fatih Indonesia Salurkan 270 Paket Belajar untuk Siswa Yatim dan Kurang Mampu di Pijay
24/03/2022
Recent News
-
Pelajar Aceh Pertama Yang Raih Medali pada International Physics Olympiad (IPhO) 2023 di Jepang
20/07/2023 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SD FATIH BILINGUAL SCHOOL – 2023
08/06/2023 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SMP FATIH BILINGUAL SCHOOL – 2023
07/06/2023 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SMA FATIH BILINGUAL SCHOOL
05/05/2023 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SD FATIH BILINGUAL SCHOOL
16/06/2022 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SMP FATIH BILINGUAL SCHOOL
15/06/2022 -
DAFTAR PEMENANG FRICTION 2022
04/06/2022 -
DAFTAR FINALIS FRICTION 2022
23/05/2022 -
Protected: KEPUTUSAN KEPALA SMA FATIH BILINGUAL SCHOOL
06/05/2022 -
Yayasan Fatih Indonesia Salurkan 270 Paket Belajar untuk Siswa Yatim dan Kurang Mampu di Pijay
24/03/2022